Sedang mencari cara membuat kopi susu ala kafe yang enak di rumah? kopi susu kafe sebenarnya sama saja dengan di rumah. bedanya mereka memakai bahan berkualitas dan spesifik. Sebagai contoh kopi susu vietnam, kadang mereka benar-benar pakai kopi dari vietnam. Makanya akan selalu terasa klik dengan rasa aslinya.
Jika rahasianya Cuma soal bahan, kita bisa dong bikin sendiri di rumah. Ok, pada kesempatan kali ini ada beberapa resep kopi susu yang bisa kamu coba. Mulai dari yang dingin sampai panas. Tidak usah menunggu lama, mari kita cek selengkapnya.
Resep Kopi Susu ala Kafe
Ingat baik-baik! Siapkan beberapa bahan terbaik agar hasil kopinya jadi enak dan mirip dengan kafe.
- Vietnam Drip
Kopi susu vietnam ini mudah sekali dibuat. Tapi pernahkah berpikir resepnya? Dari beberapa YouTuber terkenal kita tahu kopi ini pakai robusta dark roasted.
Bahan:
- Robusta dark roasted. Harus ini agar rasanya maksimal
- Susu Carnation. Ini sebenarnya creamer kental, harus ini agar rasanya maksimal. rahasianya, dia manisnya bisa standar dan pulen
Cara membuat:
- Untuk gelas 150cc gunakan susu 1/3 gelas
- Kopi pakai 3 sendok makan
- Air harus 100 derajat, minimal tingkat panasnya 90
Air 100 derajat panasnya bisa mengekstraski robusta dengan sempurna. Silakan dicoba, kawan.
- Kopi Susu tradisional
Yang ngga mau ribet coba pakai resep kopi susu ini.
Bahan:
- Arabika dengan medium dark roasted. Jangan di bawah itu. kalau pakai robusta yang dark roasted
- Creamer Carnation 1-4 gelas
Cara membuat:
- Taruh kopi di dalam gelas yang sudah ada susunya
- Rebus air hingga mendidih sekali, jika sudah mendidih tuang ke dalam gelas
- Diamkan sekitar 30 detik baru aduk perlahan
Dengan cara tersebut ekstraksi kopi akan jadi maksimal. Tapi sebelum diminum diamkan sejenak agar sempurna bercampurnya.
- Kopi susu Dingin
Kita libatkan blender juga. Karena ini pakai es, oke, simak segera!
Bahan:
- One shot espresso
- Susu UHT 200cc
- Susu carnation 5 sendok makan
- Kayu manis bubuk sepucuk sendok teh
Cara membuat:
- Siapkan blender, pastikan yang mampu menghancurkan es batu
- Tuang espresso, susu UHT dan carnation. Sekarang nyalakan blender
- Jika sudah halus semua, ambil gelas dan tuang, lalu taburi dengan kayu manis di atasnya
Kita berpindah ke resep keempat
- Kopi susu Nescafe
Yang keempat kita pakai cara paling simpel. Mari langsung praktek.
Bahan:
- 2 sachet nescafe hitam tanpa ampas
- Susu carnation secukupnya
Cara membuat:
- Tuang kopi kemudian seduh dengan sedikit air, lalu aduk
- Tuang susu dan air, aduk lagi.
Sekarang kita sudah punya kopi susu yang enak dan lezat. Semoga cocok, ya. Sampai jumpa pada kesempatan yang lain.